Informasi yang dihimpun detikcom dari BPBD Lamongan menyebutkan, 3 desa di Kecamatan Brondong yang terkena banjir bandang tersebut diantaranya adalah Kelurahan Blimbing, Kelurahan Brondong dan Desa Sedayulawas.
Di 3 desa ini setidaknya ratusan rumah terendam banjir, diantaranya Kelurahan Blimbing sebanyak 200 rumah, Kelurahan Brondong sebanyak 500 rumah dan di Desa Sedayu Lawas sebanyak 200 unit rumah.
Kepala BPBD Lamongan, Suprapto kepada wartawan membenarkan banjir bandang yang melanda 3 desa di Kecamatan Brondong tersebut. Suprapto mengatakan, banjir bandang di 3 desa ini akibat tinggi curah hujan di sekitar Brondong yang disertai dengan naiknya debit air dari sudetan Bengawan Solo yang berada di kawasan ini.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian banjir bandang ini," jelasnya.
Kondisi saat ini menurut Suprapto, sudah surut dan tidak ada kerugian material. BPBD Lamongan, kata Suprapto, bersama Pol Airud serta kepala desa sudah ke lokasi banjir bandang tersebut dan melakukan pendataan.
"Banjir bandang sudah surut dan kami pagi ini akan ke lokasi untuk memberikan bantuan," pungkasnya.